Grade IV-A

Teacher's Profile

Students' Profile

Class Profile

Our School Activities

MASA PENGENALAN LINGKUNGAN SEKOLAH 

TP 2022/2023


Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah atau yang lebih dikenal dengan singkatan MPLS merupakan suatu rentang waktu yang dialokasikan sekolah di awal tahun pelajaran untuk memperkenalkan segala hal tentang sekolah mencakup visi, misi, dan tujuan sekolah, aturan, norma, dan kebiasaan, profil warga sekolah, lingkungan fisik sekolah, dan seluk beluk sekolah lainnya. 

SD YPS Lawewu mengadakan kegiatan MPLS Tapel 2022/2023 pada tanggal 11 - 15 Juli 2022. Kegiatan yang berlangsung selama lima hari ini diisi dengan berbagai materi antara lain internalisasi nilai-nilai dasar Sekum YPS, adab terhadap guru dan seluruh warga sekolah, pengenalan bus double decker, pengenalan berbagai ruangan di lingkungan SD YPS Lawewu; tak lupa berbagai permainan disisipkan di dalam rangkaian kegiatan MPLS ini.

Asesmen Diagnostik Kognitif dan Non Kognitif

Asesmen Diagnostik dilakukan untuk mengukur kemampuan awal peserta didik di awal tahun pelajaran atau awal suatu materi. Asesmen Diagnostik kali ini dilakukan di masa MPLS di hari Kamis-Jumat, 14 - 15 Juli 2022. 

Di kelas 4, asesmen diagnostik kognitif dilakukan untukmengukur kemampuan membaca, menulis, dan berhitung. Asemen ini dilakukan dengan mengerjakan soal dan observasi secara langsung. 

Sementara asesmen diagnostik non kognitif dilakukan untuk mengukur kesiapan belajar, gaya belajar, kemadirian, dan kondisi lingkungan belajar peserta didik. Asesmen ini dengan mengisi kuesioner dalam bentuk google form.

Kegiatan Imunisasi BIAN di Sekolah

Kegiatan Peringatan HUT Republik Indonesia 2022


PERINGATAN HARI OLAH RAGA NASIONAL 2022

--Bersama Cetak Juara--

Hari Olahraga Nasional (Haornas) tahun ini terasa begitu spesial. Tahun ini peringatan Haornas dirayakan bersama seluruh warga Sekum YPS dengan rangkaian kegiatan yang menghidupi semangat Bersama Cetak Juara.

Pada hari Jumat, 9 September 2022, kegiatan Haornas dilaksanakan dengan kegiatan senam bersama seluruh siswa dan guru TK - SMA YPS. Kegiatan ini berlangsung sangat meriah, terlebih ketika lagu Ojo Dibandingke oleh Farel Prayoga yang lagi viral diputarkan sebagai iringan gerakan senam. Sontak seluruh siswa turut bernyanyi sambil bersenam. Kegiatan senam dilanjutkan dengan lomba tarik tambang dan lomba pickle ball bagi guru.

Pada hari Senin - Selasa, 12 - 13 September 2022, peringatan Haornas kembali dirayakan dengan kegiatan di unit sekolah masing-masing. Di SD Lawewu, kegiatan diisi dengan pawai kostum olahraga dan lomba antar house.

Diharapkan kegiatan Haornas ini mampu menginspirasi siswa untuk hidup sehat dan berprestasi sesuai dengan tema Haornas, Bersama Cetak Juara.

Kegiatan Simulasi Penanganan Gempa

Pada hari Jumat, 23 September 2022, SD YPS Lawewu - SD YPS Singkole bekerjasama dengan Tim SAR Kabupaten Luwu Timur dan PT Vale Indonesia, mengadakan kegiatan simulasi tanggap bencana gempa bumi. Kegiatan ini diinisiasi mengingat letak Sorowako dan sekitarnya yang rawan gempa bumi dan, bahwa berdasarkan pengalaman gempa di tempat lain, anak-anak merupakan pihak yang sering menjadi korban dalam bencana ini.

Kegiatan yang sangat bermanfaat ini dimulai dengan pemaparan materi terkait lokasi Sorowako yang dilalui dua sesar, yaitu sesar Matano dan sesar dari tenggara, cerita pengalaman gempa di tempat lain, dan upaya-upaya apa yang harus dilakukan jika terjadi gempa. Selanjutnya, siswa dan seluruh warga sekolah  melakukan simulasi terjadinya gempa dimana tindakan pertama yang harus dilakukan adalah menunduk, melindungi kepala, dan berlindung di bawah kolong meja. Setelah gempa berhenti dan kondisi dirasa cukup aman, sekolah mengeluarkan instruksi melalui pengeras suara agar seluruh warga sekolah bergegas berkumpul di muster point. Di muster point, guru akan mengabsen siswa untuk mengecek apakah ada siswa yang tertinggal di kelas atau tidak. Kegiatan simulasi ini diakhiri dengan evaluasi dari Tim SAR dan menyanyikan bersama lagu tanggap gempa.

STUDENT LED CONFERENCE (SLC)

Math & Science Interhouse


Kamis, 8 Maret 2023, siswa-siswi kelas 4 dan 5 SD YPS Lawewu mengikuti kegiatan pengukuran berat dan tinggi badan, serta tekanan darah yang dilakukan oleh Puskesmas Nuha. Sekitar pukul 08.15 siswa-siswi kelas 4 diarahkan menuju Hall Pepumpua di Gedung Baru lantai 2. Kegiatan diawali dengan berkumpul bersama untuk mendengarkan pengarahan dari ibu-ibu petugas Puskesmas terkait kegiatan pengukuran yang akan dilakukan. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau pertumbuhan dan perkembangan siswa secara berkala. Siswa per kelas secara berurutan berbaris untuk diukur berat dan tinggi badannya. Setelah berat dan tinggi badan dicatat, mereka diarahkan ke meja pengukuran tekanan darah. Selanjutnya, siswa kembali ke kelas untuk istirahat dan makan bekal.

Di pukul 09.10, siswa kelas 4 dan 5 kembali diarahkan ke Hall Pepumpua untuk mengikuti sosialisasi Kawasan Tanpa Rokok (KTR). Dari sosialisasi ini para siswa bertambah pengetahuannya tentang kandungan berbahaya pada rokok, pengaruh rokok terhadap kesehatan tubuh, penyakit-penyakit yang disebabkan oleh rokok, dan sebagainya. Di akhir sosialisasi, pemateri dari Puskesmas Nuha berpesan kepada para siswa agar tidak merokok, sekaligus juga mengingatkan orang tuanya yang saat ini masih merokok untuk mengurangi atau berhenti merokok karena sangat merugikan bagi kesehatan tubuh. 

Setelah berakhirnya kegiatan sosialisasi Kawasan Tanpa Rokok, kini giliran siswa-siswi kelas 5 yang mengikuti kegiatan pengukuran berat badan, tinggi badan, dan tekanan darah. Mereka secara tertib bergantian melakukan pengukuran yang dilakukan ibu-ibu petugas Puskesmas. Diharapkan rangkaian kegiatan kesehatan hari ini dapat terus berlangsung secara berkesinambungan agar kesehatan para siswa terpantau dengan baik dan kesadaran untuk menjaga kesehatan diri dari pengaruh buruk lingkungan dapat terus meningkat.

PENGUKURAN BERAT BADAN, TINGGI BADAN, TEKANAN DARAH DAN SOSIALISASI KAWASAN TANPA ROKOK (KTR)

Our Class Activities

Seni Budaya

Membuat Karya Daur Ulang Sampah Plastik

Bercengkrama dengan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)


Salah satu tujuan pembelajaran Bahasa Indonesia bab 1 adalah mencari makna kata. Makna kata dapat diperoleh baik secara online maupun offline. Secara online, makna kata dapat diakses langsung di laman kbbi.kemdikbud.go.id/ . Pencariannya sangat mudah, siswa tinggal menuliskan kata yang hendak dicari maknanya pada kotak pencarian. Di sisi lain, makna kata juga dapat dicari secara offline yaitu dengan mengakses langsung Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). 

Salah satu aktivitas pembelajaran siswa kelas 4A dalam pembelajaran Bahasa Indonesia bab 1 adalah mencari makna kata dan kelas kata dalam KBBI. Ternyata kegiatan ini cukup mengasyikan dan menantang lho!

Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS)

Proyek Mengamati Bagian-Bagian Tumbuhan

Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS)

Membuat Herbarium

Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS)

Membandingkan Karakteristik Zat

Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS)

Pengamatan Gaya Otot dan Gaya Pegas

Seni Budaya

Membuat Wayang

Seni Budaya

Proyek Menarikan Tarian Bertema Alam

PROYEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA

Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5)

Membuat Pot dari Botol Bekas dan Melakukan Pembibitan

Pada semester ganjil ini, pembelajaran P5 di kelas 4 mengambil tema Gaya Hidup Berkelanjutan. Salah satu kegiatan P5 yang dilakukan adalah memanfaatkan limbah botol plastik bekas menjadi pot tanaman. Botol plastik dipotong dan dilubangi, kemudian dihias semenarik mungkin. Setelah pot tanaman jadi, para siswa menuju ke green house SD Lawewu untuk melakukan pembibitan tanaman sayur. Pot diisi dengan tanah subur, kemudian bibit tanaman yang dibawa dari rumah dimasukkan ke dalamnya. Bibit yang ditanam antara lain bawang merah, bawang putih, kunyit, kacang hijau, dan tomat.

Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5)

Presentasi Kelompok tentang Hasil Penyelidikan Sampah Plastik di Lingkungan Sekolah

Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5)


Proyek Membuat Poster Kampanye Pengurangan Sampah Plastik

Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5)


Diskusi "Cerdas Mengelola Sampah" bekerjasama dengan PT Vale Indonesia

Tahukah kamu, bahwa Indonesia adalah penghasil sampah nomor 2 terbanyak di dunia? Mengerikan bukan.... Kira-kira apa saja yang bisa kita lakukan untuk mengelola sampah agar tidak merugikan kehidupan kita ya?

Pada hari Jumat, 7 Oktober 2022 siswa-siswi kelas 4 SD YPS Lawewu mengikuti diskusi "Cerdas Mengelola Sampah" yang merupakan rangkaian kegiatan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Diskusi yang sangat menginspirasi ini mengundang kakak Gaby Sampetoding, kakak Idia, dan kakak Herniani Divi dari PT Vale Indonesia sebagai narasumber.

Kegiatan yang dipimpin duo MC, Nindya (kelas 4A) dan Kiyoshi (kelas 4B), berlangsung sangat seru. Di awal kegiatan, semua peserta menyanyikan lagu Indonesia Raya dengan sangat bersemangat yang dipimpin oleh Ibu Mety Armita. Selanjutnya, doa pembukaan yang dibawakan oleh salah satu siswa kelas 4A, Andi Faizun Al-Faatih AL. Pak Beny S. Musu selaku kepala sekolah SD YPS Lawewu memberikan sambutan yang sangat menginspiratif dan mengobarkan semangat para siswa untuk mengikuti kegiatan ini dengan antusiasme tinggi. Materi tentang pengolahan sampah disampaikan kakak Gaby Sampetoding; tak lupa pemutaran video tentang sampah plastik dan pengaruhnya dalam kehidupan kita. Kak Gaby juga mengajarkan bagaimana memilah sampah di sekitar kita; kegiatan ini menjadi semakin seru dengan praktek langsung cara pemilahan sampah ke dalam tong-tong sampah. Di sesi berikutnya, diadakan kuis yang dibawakan kak Idia. Saking semangatnya, semua siswa berdiri sambil mengangkat tangan untuk menjawa pertanyaan-pertanyaan kak Idia. Siswa-siswa yang berhasil menjawab pertanyaan kak Idia dengan baik mendapatkan souvenir sebagai apresiasi; mereka adalah Faizal, Zeo, dan Bilal dari kelas 4A. Selain itu, Nada dan Arcelia yang berani memberikan pertanyaan terkait materi kepada kak Gaby juga mendapatkan souvenir. Terima kasih kakak....

Kegiatan ditutup dengan menyanyikan lagu Terima kasih Kakak yang dinyanyikan dengan sangat bersemangat. Semoga semua ilmu dan pengalaman yang kakak-kakak bagikan hari ini dapat kami amalkan dalam kehidupan sehari-hari. Save nature, save future!

Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5)


Proyek Akhir P5: Membuat Kreasi Daur Ulang

Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5)


Proyek Akhir P5: Membuat Kreasi Daur Ulang

Berdasarkan data Kementerian LIngkungan Hidup dan Kehutanan, sejak tahun 2016 Indonesia merupakan negara penyumbang sampah plastik ke laut terbanyak kedua di dunia setelah China. Bukanlah suatu prestasi yang patut dibanggakan!


Pada semester ganjil, pembelajaran P5 di kelas 4 SD YPS Lawewu mengambil tema Gaya Hidup Berkelanjutan. Selama beberapa bulan ini para siswa banyak belajar tentang sampah dan jenis-jenisnya, bagaimana memilah sampah, mengolah sampah menjadi barang-barang bermanfaat, dan sebagainya. Sebagai proyek akhir dalam pembelajaran P5 ini siswa diminta bekerja sama di dalam kelompok untuk membuat karya daur ulang sampah baik itu sampah plastik maupun sampah dari kardus bekas, botol bekas, kain perca, kaleng, dan berbagai limbah yang bisa didaur ulang.

Karya yang dikerjakan selama kurang lebih lima minggu ini dipamerkan pada hari Jumat, 2 Desember 2022 di lorong sepanjang kelas 4A hingga kelas 4C. Meja-meja berjajar di sepanjang lorong tersebut untuk menampilkan karya-karya kreatif siswa kelas 4 SD YPS Lawewu. Vas bunga, bingkai foto glitter, mainan pesawat terbang dari botol plastik, bunga-bunga dari plastik dan kain perca, lampu tidur, merupakan sebagian karya yang ditampilkan siswa-siswa kelas 4A. Di stand pameran kelas 4B, para siswa memamerkan karya bangku dan meja mini ecobrick, baki mini tutup botol, lampu nenas sendok plastik, pajangan dinding bubur kertas, truck mini dus bekas, tempat tissue tutup botol, dan sebagainya. Siswa kelas 4C menampilkan kreasi kursi oyen, tas jeruk, wadah cinta serbaguna, miniatur rumah mini, tas kepang rami, dompet mini Indomie, dan sebagainya.

Dengan kreasi daur ulang ini diharapkan dapat menumbuhkan kecintaan para siswa terhadap lingkungan dengan menunjukkan aksi nyata mengelola sampah menjadi barang-barang yang bermanfaat dan memiliki nilai seni.

Bumi sudah banyak memberi untuk kehidupan kita… Yuk jangan sakiti bumi, mari kita jaga bumi dengan berperilaku ramah lingkungan.

Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5)


Perayaan Hasil Belajar

Pameran Karya Daur Ulang Sampah

Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5)


KEWIRAUSAHAAN

Budidaya Tanaman Sayur dan TOGA

SUMATIF AKHIR MATERI

Our Class Projects