Grade VI-B
INFORMASI KELAS VI B
KEGIATAN MPLS
Kegiatan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) ini diadakan pada awal masuk sekolah pada hari Senin - Jumat 11- 15 Juli 2022
Adapun kegiatan ini meliputi :
Pengenalan semua guru di sekolah
Penyampaian semua hal yang berkaitan dengan sekolah
Pengenalan tata tertib di sekolah
Penjelasan tentang kegiatan yang ada di sekolah
hiburan (banyak juga games seru yang dilakukan di dalam kelas)
PEMBELAJARAN TEMA 1 : Selamatkan Makhluk Hidup
Pada tema ini siswa mengerjakan satu proyek di tiap tiap tema :
SBdP membuat patung bunga atau hewan dari bubur kertas
Bahasa Indonesia membuat laporan pembuatan patung
IPA mendeskripsikan cara perkembangbiakan hewan atau tumbuhan
IPS membandingkan dua negara asean dari segi letak geografis dan kondisi ekonomi
PKn membuat kalimat ajakan sebagai ungkapan syukur kepada Tuhan YME
KEGIATAN HUT PRAMUKA DAN HUT RI KE 77
Pada bulan Agustus tahun ini sangat meriah karena kita sudah melakukan pembelajaran di sekolah. Di bulan ini ada ada dua kegiatan yang sangat penting bagi bangsa Indonesia yaitu Peringatan hari Pramuka yang ke 61 dan HUT RI yang ke 77
Pada peringatan hari Pramuka hanya dilakukan upacara bendera dan kelas 6B sebagai petugas upacara sedang peringatan HUT RI diadakan lomba antar house untuk level kelas 5 dan 6 lomba lari karung dan menghias kelas ya tak lupa untuk bapak dan ibu guru juga mengikuti lomba tumpah tepung.
SD YPS Lawewu menuju Adiwiyata
Adiwiyata, secara internasional disebut pula dengan Green School adalah salah satu program Kementerian Lingkungan Hidup dalam rangka mendorong terciptanya pengetahuan dan kesadaran warga sekolah dalam upaya pelestarian lingkungan hidup. Diharapkan setiap warga sekolah ikut terlibat dalam kegiatan sekolah menuju lingkungan yang sehat dan menghindari dampak lingkungan yang negatif.
Green School merupakan program yang dikembangkan di tingkat internasional. Green School lebih bermakna pada pembentukkan sikap anak didik dan warga sekolah terhadap lingkungan, yang tercermin dalam kehidupan sehari-hari di sekolah. Hal ini diwujudkan dalam sikap dan perilaku sehari-hari, baik di sekolah, rumah atau di lingkungan tempat tinggalnya. Termasuk di dalamnya program “Greening The Curriculum”, kurikulum hijau, artinya kurikulum yang memperhatikan aspek-aspek lingkungan dalam bahasannya serta mengintegrasikan materi lingkungan ke dalam pembelajarannya, sesuai dengan topik bahasannya.
Kata ADIWIYATA berasal dari 2 kata Sansekerta “Adi” dan “Wiyata”. Adi mempunyai makna : besar, agung, baik, ideal atau sempurna, Wiyata mempunyai makna tempat dimana seseorang mendapatkan ilmu pengetahuan, norma dan etika dalam berkehidupan sosial. Adiwiyata dapat diartikan sebagai tempat yang baik dan ideal dimana dapat diperoleh segala ilmu pengetahuan dan berbagai etika yang dapat menjadi dasar manusia menuju terciptanya kesejahteraan hidup kita dan menuju kepada cita-cita pembangunan berkelanjutan .
Memilah sampah plastik dan sampah kertas serta pengisian log book
PEMBELAJARAN TEMA
Pada pembelajaran Tema 6B
IPA membuat display /kliping penyesuaian diri hewan atau tumbuhan
Bahasa Indonesia menuliskan kesimpulan dalam bentuk paragraf
SBDP mempersiapkan tari kreasi daerah
PEMBELAJARAN TEMA 6C : TOKOH DAN PENEMUAN
Pada tema ini setiap siswa mengerjakan
Bahasa Indonesia dan IPS : Membuat teks eksplanasi berdasarkan informasi penting
IPA : Membuat rangkaian listrik seri dan paralel
SBdP : Menyanyikan lagu daerah
HAORNAS
Setelah melewati masa pandemi Covid-19 selama dua tahun masyarakat Indonesia mulai menunjukkan bangkit bersama baik dibidang ekonomi, kesehatan dan sebagainya. Yang lebih penting aktifitas dan produktifitas masyarakat untuk hidup sehat dan bugar dengan berolahraga mulai semakin terlihat.
Tema Haornas tahun ini adalah " Bersama mencetak Juara"
Simulasi Gempa
Simulasi gempa bumi adalah pembelajaran dini jika terjadi gempa di sekitar kita. Bagi kita warga Indonesia yang khususnya tinggal di daerah rawan gempa hendaklah kita harus mengantisipasi terjadinya insiden kecelakaan atau hal-hal buruk saat gempa bumi terjadi.
Dalam simulasi gempa bumi akan diajarkan dan dipraktikkan hal-hal apa saja yang harus dilakukan ketika terjadi gempa bumi dan penanganannya serta hal-hal yang dilakukan setalah terjadi gempa bumi. Dengan adanya simulasi gempa bumi ini diharapkan masyarakat tahu apa yang harus dilakukan ketika terjadi gempa bumi, sehingga dapat meminimalkan kejadian atau hal-hal buruk saat terjadi gempa bumi.
STUDI LAPANGAN KE BALAMBANO
Pada pembelajaran Tema 4 ini semua siswa kelas 6 melakukan studi lapangan ke Balambano. Sesuai dengan tema ini yang mempelajari tentang proses menghasilkan listrik.
PEMBELAJARAN TEMA 4
Studi lapangan merupakan salah satu bentuk pembelajaran outdoor dimana terjadi kegiatan observasi untuk mengungkap fakta–fakta guna memperoleh data dengan cara terjun langsung ke lapangan. Studi lapangan merupakan cara ilmiah yang dilakukan dengan rancangan operasional sehingga didapat hasil yang lebih akurat. Dalam kegiatan studi lapangan, siswa diajak mengunjungi ke tempat dimana objek-objek geografi yang akan dipelajari tersedia disana.
Berbagai lokasi yang dapat digunakan untuk studi lapangan sangat beragam mulai dari lingkungan disekitar sekolah, daerah asli habitat hewan atau tumbuhan tertentu, dan daerah wisata yang memiliki objek geografi. Melalui kegiatan studi lapangan siswa akan memiliki pengalaman belajar yang tinggi karena berinteraksi dengan objek geografi secara langsung. Selain itu, siswa dapat belajar lebih dalam dengan kegiatan lapangan daripada belajar secara tekstual melalui buku-buku. Hal ini disebabkan berbagai fenomena nyata yang tidak terdapat di dalam buku dapat diamati secara langsung sehingga memunculkan rasa ingin tahu siswa. Rasa ingin tahu akan mendorong siswa untuk mencari jawaban/belajar lebih keras.
Studi lapangan yang cocok pada tema ini adalah belajar ke PLTA Balambano karena terkait materi IPA, Bahasa Indonesia, PKn dan Matematika.